Thursday, August 22

Rujak cingur, makanan khas dari Jawa Timur. Bagi Anda yang menyukai kombinasi makanan dari bahan sayuran dan buah seperti rujak tidak ada salahnya mencoba menu rujak cingur. Bahan utama rujak cingur terdiri dari daging khas cingur (Jawa: congor, Indonesia: bibir) sapi yang di rebus sampai matang, toge, kangkung rebus, tahu tempe goreng, menjes (Indonesia: tempe bongkrek), nanas, kedondong, bengkoang, timun dan kerupuk yang di siram bumbu perpaduan petis udang, kacang, bawang goreng, gula merah dan bumbu rahasia lainnya. Anda dapat menyesuaikan tingkat kepedasan sesuai selera. Salah satu depot yang menjual menu Rujak Cingur Khas Malang - Rujak Cingur Amprong. Letaknya kurang lebih sekitar simpang lima dekat jalan Bengawan Solo, Malang. Ciri khas Rujak Cingur Amprong ini terletak pada kebersihan penyajian, potongan cingur yang cukup banyak serta porsi menu yang cukup besar. 
Berikut ini penampakannya.
Rujak Cingur Khas Malang - Rujak Cingur Amprong
Informasi
Lokasi: Jl. Amprong, Bengawan Solo Malang
Petunjuk arah: dari Simpang Lima Bengawan Solo, Malang ambil arah Arjosari (utara) melewati jalan Tumenggung Suryo. Kurang lebih 250 meter setelah simpang lima yaitu setelah melewati jembatan, akan ditemui Apotik Bengawan Solo, terdapat perempatan jalan kecil. Belok kanan ambil jalan Amprong. Lokasi Depot persis di depan lapangan Jalan Amprong, Malang..
Harga: Rp.13.000,-/porsi
Jadwal buka: siang hari
Rekomendasi waktu konsumsi: siang - sore hari

Selamat menikmati... 

Monday, August 19

Adakalanya setelah berkeliling kota, haus menghampiri tenggorokan. Meskipun kota Malang berhawa dingin namun pada siang hari tetap saja terik matahari panas menyengat sehingga memicu rasa haus. Untuk meredakan rasa haus, Anda dapat menikmati minuman dingin, salah satu diantaranya es campur. Terdapat warung penjual es campur terkenal di Malang yang menjadi langganan penulis sejak tahun 1980-an yang lalu yaitu Es Campur Malang Khas - Es Tawon. Lokasi warung es campur berada di daerah Kidul Dalem yang cukup dekat dengan alun-alun bunder. Sebagai informasi, di kota Malang dikenal memiliki 2 alun-alun yaitu alun-alun tugu yang terletak depan kantor walikota Malang dan alun-alun bunder dimana terletak di pusat kota persis depan Masjid Jami. Kembali ke Es Campur Malang Khas - Es Tawon, yang menjadi khas dari menu ini adalah campuran bahan baku dan aroma yang khas terdiri dari kacang hijau rebus, alpukat, tape singkong, es cao (Indonesia: cincau), dawet (Indonesia: cendol) dan sirup ber-aroma frambozen. Uniknya, Anda akan menemui beberapa lebah yang setia mengunjungi warung ini. Kejadian istimewa ini sudah lama berlangsung yaitu sejak pertama kali penulis menikmati kuliner ini tahun 1980-an yang lalu. Harga per-gelas es cukup terjangkau. Apabila tidak menyukai atau alergi minuman dingin seperti es, Anda dapat menikmati menu minuman lainnya yaitu kacang hijau rebus yang di giling kasar (kacang hijau panas).
Penampakan Es Campur Malang Khas - Es Tawon sebagai berikut
Es Campur Malang Khas Es Tawon
Penampakan warung Es Campur Malang Khas - Es Tawon.
Es Campur Malang Khas Es Tawon

Es Campur Malang Khas Es Tawon
Informasi
Lokasi: Jl. KH. Zainul Arifin Gang Taqwa, Kidul Dalem Malang
Petunjuk arah: dari alun-alun Malang ambil arah Mitra Plasa. Setelah melewati depan 3 mall sampai pada perempatan, belok arah kiri. Lokasi warung es kurang lebih 250 meter kanan jalan..
Harga: Rp.5.000,-/porsi
Jadwal buka: siang hari
Rekomendasi waktu konsumsi: siang hari

Selamat menikmati...

Thursday, August 15

Pada menu kuliner kali ini, penulis mengenalkan makanan yang dapat dikonsumsi sehari-hari yaitu tahu telor. Keistimewaan menu ini terletak pada perpaduan aroma telur dan tahu goreng yang diolah dengan bumbu kacang, kecap dan bawang goreng. Bahan baku lain terdiri dari toge rebus, daun seledri, kerupuk yang dapat dikonsumsi bersama dengan lontong atau nasi. Anda dapat memilih tingkat pedas sesuai selera. Salah satu rekomendasi penulis adalah Tahu Telor Kuliner Khas Blimbing Malang. 

Beikut ini penampakannya kuliner Tahu Telor Kuliner Khas Blimbing Malang.
Tahu Telor Kuliner Khas Blimbing Malang

Masakan diolah dengan manual dalam dapur ini. 
Tahu Telor Kuliner Khas Blimbing Malang

Penampakan warung dari luar.
Tahu Telor Kuliner Khas Blimbing Malang

Informasi
Lokasi: Warung Sederhana, jalan Adisucipto 32 Blimbing Malang
Petunjuk Arah: dari pasar Blimbing ke arah bandara, kanan jalan 10 meter sebelum palang pintu kereta api
Jadwal buka: mulai pagi
Waktu konsumsi: sewaktu-waktu

Selamat menikmati... 

Tuesday, August 13

Travelling ke kota Malang, tidak ada salahnya menyempatkan diri menjelajahi Malang Raya yang lebih luas. Salah satu diantaranya Kepanjen. Kota ini berada disebelah selatan kota Malang dengan jarak kurang lebih 35 km. Apabila Anda bepergian dari Malang menuju Blitar atau alternatif jalur selatan, pasti Anda melewati Kepanjen. Beberapa tempat cukup terkenal di kota kecil ini diantaranya stadion Kanjuruhan markas besar klub sepak bola Arema Indonesia serta masjid besar Baiturrahman yang megah. Salah satu tujuan kuliner para rekomendasi penulis dikota ini adalah Warung Udin. Warung ini menjual berbagai macam makanan dan lauk pauk diantaranya Rawon. Sebagaimana rawon pada umumnya, Rawon Udin Kuliner Khas Kepanjen Malang ini berbahan baku daging dan kuah rebusan kaldu daging dan kluwak (Betawi : pucung, Jawa: kluwek).
Berikut ini penampakannya.
Rawon Udin Kuliner Khas Kepanjen Malang

Yang menjadi khas Rawon Udin Kepanjen Malang ini adalah tekstur dagingnya sangat empuk (mirip empal gepuk). Kuah rawon dengan rasa khas, dapat dibayangkan gurihnya. Selain rawon, berbagai macam menu dan lauk juga tersedia. Beriku ini penampakannya.
Rawon Udin Kuliner Khas Kepanjen Malang

Rawon Udin Kuliner Khas Kepanjen Malang
Penampakan Warung Udin dari depan.
Rawon Udin Kuliner Khas Kepanjen Malang


Informasi
Lokasi: jalan Sultan Agung 58, Kepanjen Malang
Petunjuk arah: berada antara masjid besar Baiturahman Kepanjen dengan palang pintu rel perlintasan kereta api Stasiun Kepanjen
Harga: Rp.11.500,-/porsi
Jadwal buka: mulai pagi
Rekomendasi konsumsi: sarapan dan menu harian

Selamat menikmati...

Monday, August 12

Rawon merupakan makanan khas Jawa Timur dengan khas kuah berbumbu kluwak (jawa: kluwek; betawi: pucung). Kuliner ini telah kondang, terkenal di Indonesia. Berdasarkan pengalaman penulis rawon ini cukup lezat dan bagi Anda yang sedang berada di kota Malang wajib mampir ke warung Rawon Tessy. 
Yang menjadi ciri khas kuliner ini adalah kuah rawon yang cukup bening, boleh dikatakan beningnya kuah rawon ini berasal dari makanan yang fresh di masak pada hari itu sehingga kuah belum mengental akibat proses pemanasan yang berulang kali. 
Selain rawon, teman menu ini adalah tempe goreng. Satu catatan untuk tempe Malang adalah bahan dan rasanya yang khas, berbahan dasar kedelai murni -jarang ditemukan di daerah lain- sehingga rasanya gurih. Selain tempe, terdapat teman menu lain yaitu mendol (Jawa Tulungagung: terasi dele) yang berbahan dasar tempe masam, paru sapi goreng dan sambal.

Berikut ini penampakan Rawon Tessy - Kuliner Khas Malang
Rawon Tessy - Kuliner Khas Malang
Rawon Tessy bersama teman menu lain
Rawon Tessy - Kuliner Khas Malang
Selain daging sapi rebus, pilihan lauk daging bisa berupa daging empal goreng (sebagaimana penampakan). 
Satu catatan tambahan penulis mengenai asal mula nama Tessy diabadikan pada dinding warung sebagai berikut
Rawon Tessy - Kuliner Khas Malang
Informasi
Lokasi: depan stasiun Malang
Petunjuk arah: dari pasar klojen terus arah stasiun Malang, jalan terus. Lokasi warung kurang lebih 300 m dari depan stasiun, posisi kiri jalan (samping pedagang helm).
Harga: Rp.12.500,-/porsi
Jadwal buka: mulai pagi
Rekomendasi waktu konsumsi: sarapan / pagi hari 

Selamat menikmati...

Sunday, August 11

Pertama kali terlintas dalam benak kita mengenai makanan yang identik dengan kota Malang adalah bakso. Di kota Malang, pedagang bakso dapat di temui seluruh pojok kota mulai dari gerobak dorong sampai depot bakso. Salah satu penjual bakso rekomendasi penulis di kota Malang adalah Bakso President. Adapun kelebihannya, selain banyak variasi jenis makanan teman makan bakso antara lain siomay basah kering, bakso udang, bakso goreng, pangsit goreng isi, tahu isi daging, tersedia berbagai jenis bakso dalam berbagai ukuran besar kecil dan tekstur yaitu kasar halus, pun lokasi depot persis pinggir rel kereta. Sambil menikmati bakso, pengunjung kadang-kadang dikagetkan dengan lewatnya kereta api disertai debu yang dihembuskannya. Namun inilah salah satu keunikan bakso President.

Berikut penampakan Bakso President 
Bakso President - Bakso Khas Malang

Atau dalam bentuk formasi lain
Bakso President - Bakso Khas Malang
Tersedia juga menu bakso bakar
Bakso Bakar  - Bakso Khas Malang
Penampakan depot Bakso President
Bakso President - Bakso Khas Malang

Bukti kondangnya Bakso President, banyak dikunjungi artis (gambar tidak jelas, artis bukan ya?) 
Bakso President - Bakso Khas Malang

Informasi
Lokasi: jalan Batanghari belakang eks Mitra 2
Petunjuk arah: dari simpang lima (depan SMPN 5 Malang), ambil arah Blimbing atau jalan Kaliurang. Sampai rel kereta api, belok kanan. Jalan terus kurang lebih 350 meter, sebelah kiri jalan terdapat area parkir. Kendaraan parkir di lokasi tersebut dan dapat berjalan kaki menyeberang rel kereta api.
Harga: per-biji bervariasi Rp.1.000 sd Rp.5.000,-
Jadwal buka: mulai pagi sd malam
Rekomendasi waktu konsumsi: sewaktu-waktu.

Selamat menikmati...

Saturday, August 10

Cwi mie merupakan salah satu makanan khas Malang. Penjualnya dapat ditemui dipelosok kota Malang, mulai dari gerobak dorong, warung, depot sampai restoran. Boleh dikatakan, cwi mie merupakan alternatif menu keseharian warga Malang. Kali ini penulis merekomendasikan warung cwi mie dengan lokasi dekat terminal Arjosari Malang, tepatnya di Pondok Blimbing Indah (Araya). Ciri khas cwi mie Pak Wig ini adalah porsinya yang cukup untuk di konsumsi. Sebagaimana diketahui, cwi mie berbahan dasar tepung terigu sehingga porsi yang besar dapat berdampak kekenyangan atau eneg (jawa: mblenger). Seperti pada umumnya, komposisi cwi mie terdiri dari mie, selada, acar timun, cabe ijo kecil, pangsit basah isi ayam dengan taburan ayam giling, daun bawang metah cincang dan bawang goreng. Daun bawang merah ini cukup khas yang tidak dapat ditemukan di Jakarta maupun beberapa daerah lain. Di bandingkan dengan mie ayam, rasa cwi mie cukup gurih sebab diolah dengan garam, kecap asin dan beberapa bumbu rahasia.

Balik ke Cwi Mie Ayam Khas Malang - Pak Wig , berikut penampakannya
Cwi Mie Ayam Khas Malang - Pak Wig

Informasi
Lokasi: Pondok Blimbing Indah Blok E1 nomer 4.
Petunjuk arah: dari pintu masuk Pondok Blimbing Indah / PBI (Lama) terus masuk komplek perumahan lurus ke arah timur sampai ketemu perempatan besar kedua (perempatan rudal). Lokasi warung kiri jalan, 30 meter dari perempatan tersebut. Apabila kebingungan mencari alamatnya, posisi warung cukup dekat dengan masjid Al-Muhajirin di komplek perumahan PBI.
Harga: Rp.6.000,-/porsi
Jadwal buka: setelah maghrib
Rekomendasi waktu konsumsi: makan malam

Selamat menikmati...

Friday, August 9

Bagi Anda pecinta kuliner khas Jawa Timur, jangan melewatkan kuliner yang satu ini, Tahu Campur. Komposisi kuliner ini sangat khas dan belum pernah penulis temui sebelumnya. Dari namanya, dapat dibayangkan makanan ini berbahan dasar tahu. Tidak salah, namun justru daging sapi dan sayuran lebih mendominasi isinya. Tahu campur berbahan : tahu, lentho (singkong parut kenyal yang di goreng), toge (jawa: cambah), lontong, selada air dengan di tambahkan kuah kaldu sapi dan petis serta irisan daging sandung lamur dan kikil (sikil = kaki) sapi. Rasanya sangat gurih. Di sajikan hangat, pas dengan udara Malang yang dingin, ketika artikel ini ditulis, suhu kota Malang bahkan mencapai 15 derajat celcius.

Balik ke Tahu Campur Jalan Dinoyo Malang - Khas Lamongan , berikut penampakannya.
Tahu Campur Jalan Dinoyo Malang - Khas Lamongan
Penampakan warung dari depan:

Tahu Campur Jalan Dinoyo Malang - Khas Lamongan


Informasi

Lokasi: depan mapolsek Dinoyo, jalan MT. Haryono, Dinoyo, Malang.
Petunjuk arah: dari jalan depan universitas Brawijaya jl. MT. Haryono terus ke arah  Dinoyo (utara), lokasi warung di sebelah kiri jalan kurang lebih 200 m setelah lampu lalu lintas pertama (jl. Sumbersari).
Harga: Tahu campur biasa Rp.10.000 ; Tahu campur kikil Rp.13.000; tersedia juga porsi jumbo.
Jadwal buka: setelah maghrib
Rekomendasi waktu konsumsi: makan malam

Selamat menikmati... 

Monday, August 5


Kuliner Khas Kota Malang
Pagi pembaca. Sebelumnya penulis ucapkan selamat hari raya Idul Fitri, mohon maaf lahir dan bathin. Dalam periode libur Lebaran kali ini, penulis mencoba share pengalaman kuliner kepada pembaca dengan harapan menjadi radar petunjuk menikmati moment dengan cara mengisi perut saat berada di kota Malang. Kuliner yang penulis ceritakan disini merupakan khas Malang terutama jenis makanan kaki lima yang sudah cukup lama eksis sehingga telah teruji baik rasa, khas maupun eksistensinya.
Demikian sekilas dari penulis, jangan sungkan memberikan komentar maupun bertanya secara langsung  melalui email atau gtalk ombaliku@gmail.com. Selamat Datang di Kuliner Khas Kota Malang, salam kuliner dan terimakasih atas  kunjungannya...